Polisi Taiwan Gencar Razia, Ratusan TKI Mendekam di Penjara Imigrasi, Mumpung Belum Terlambat, yang Swasta Mending Manfaatin Program KDEI Ini, Makan T
Taiwan 08 Februari, Beberapa pekan ini, terlihat banyak sekali teman teman PMI di Taiwan yang mengabarkan dirinya tertangkap atau melihat sedang ada razia dari kepolisian mencari pekerja migran yang statusnya ilegal untuk dipulangkan ke Indonesia.
Hal ini sudah lumrah terjadi apalagi menjelang imlek seperti ini, sudah dapat dipastikan ini adalah program tahunan yang dilakukan untuk menekan angka kaburan dan juga menertibkan keamanan warga Taiwan.
Hingga saat ini, setidaknya ada 386 TKI yang mendekam di penjara imigrasi menunggu kepulangan, jumlahnya terus bertambah dan minggu kemarin dari jumlah itu 160 TKI dipulangkan ke Indonesia.
[post_ads]
Hari ini, beberapa PMI juga mengatakan kalau dirinya tertangkap dibeberapa tempat. Nah, sebelum hal ini terjadi padamu, ada program bagus untuk kamu ikuti yang diadakan KDEI.
KDEI siapkan tempat tinggal dan makan gratis sambil menunggu kepulangan, tentunya ini untuk kamu yang mau suka rela menyerahkan diri dan pulang ke Indonesia. Berikut programnya.
KDEI Taipei kembali memulangkan para PMI Kaburan ke Indonesia.
KDEI Taipei memiliki Shelter khusus untuk WNI Overstayer (kaburan) di Taoyuan dan Kaohsiung, dimana KDEI memberikan fasilitas tinggal dan konsumsi secara gratis bagi para PMI kaburan yang ingin menyerahkan diri ke Imigrasi.
Shelter WNIO KDEI Taipei juga memfasilitasi proses pengurusan SPLP bagi PMI kaburan yang paspornya hilang atau tidak berlaku lagi.
[post_ads_2]
Hari ini, 5 Februari 2021, KDEI Taipei telah memulangkan 4 orang PMI dan 1 orang anak kembali ke Indonesia.
Untuk pendaftaran dapat menghubungi hotline KDEI Taipei Bidang Pelindungan WNI dan Pensosbud di nomor WA: +886 901 132 000.
Salam positif
Nah, bagi kamu yang uangnya pas pasan dan takut tertangkap mendekam di Penjara, manfaati program ini ya. Semoag bermanfaat.
COMMENTS