SUARABMI - Salah satu bank di Taiwan yaitu Taishin Bank (台新銀行) kini telah menyediakan fitur bahasa Indonesia di mesin ATMnya, hal ini ditujukan khusus untuk WNI yang berada di Taiwan.
Dengan adanya bahasa Indonesia ini, tentu akan membuatmu lebih mudah dan nyaman menggunakan mesin ATM ini sebagaimana kamu menggunakan mesin ATM di Indonesia.
[post_ads]
Sebagaimana dilansir dari website news.immigration Taiwan, layanan berbahasa asing, termasuk Bahasa Indonesia ini diluncurkan berbarengan dengan pelayanan lainnya, seperti layanan intelijen otomatis dan percepatan untuk membaca informasi pengguna. Kemudahan penggunaan ATM dapat kamu nikmati di 3.800 ATM Taishin seluruh Taiwan.
Wakil GM Bao Guo-yi (包國儀) dari Perwakilan Bank Taishin menyatakan bahwa bank tersebut akan terus berfokus pada pelayanan dan kebutuhan nasabah.
[post_ads_2]
Bank ini juga mengembangkan kemampuan kecerdasan buatan AI untuk membantu nasabah, mengingatkan pelanggan terkait tagihan kartu kredit dan pembayaran lainnya.
Saat ini jika kamu menggunakan mesin ATM bank Thaisin, maka kamu akan bisa merubah bahasanya ke beberapa bahasa berikut ini, Mandarin, Inggris, Jepang, Korea, Thailand, Vietnam, dan Indonesia.